Kamis, 22 Agustus 2013

RS Sayang Ibu akan Didirikan




RANTAU – Pihak Badan Layanan Umum (BLUD) Datu Sanggul Rantau berencana akan membangun Rumah Sakit Sayang Ibu, sekaligus PAUD untuk anak-anak di Tapin. Hal itu diungkapkan oleh Direktur BLUD Datu Sanggul Rantau dr Purwoko SPA belum lama tadi di rumah sakit.
“Kami bersama para dokter dan tim medis berencana akan membentuk RS Sayang Ibu. Hal ini betujuan untuk mengurangi angka kematian ibu dan anak di Tapin,” ujar spesialias anak yang juga senior di RS Datu Sanggul ini.
Selain itu kata Purwoko untuk melayani para ibu dan anak yang memerlukan pelayanan kesehatan, pengobatan, konsultasi gizi, dan yang lainnya. “Kami juga berencana akan membangun PAUD yang diperuntukkan bagi anak-anak perawat yang bekerja di rumah sakit,” ujar Purwoko.
Selain PAUD juga akan didirikan tempat penitipan anaknya sekalian. Pasalnya selama ini para perawat dan para tim medis kesulitan untuk mencari penitipan bayi dan anaknya. “Berawal dari situlah kami akhirnya berinisiatif kenapa tidak mendirikan tempat penitipan anak saja sekalian. Biar bayi dan anak perawat bisa dititipkan di sini,” ujar Purwoko.
Dan ini tentu sangat membantu para perawat dan tim medis,  termasuk bagi para ibu yang ingin menyusui anaknya bisa dengan mudah memberikan Asi eksklusif untuk anaknya, kata Purwoko.
Tidak hanya itu saja, ini juga akan sangat membantu kerja dan efisiensi waktu para perawat dan tim medis, karena mereka tidak perlu repot-repot lagi mengantarkan anaknya untuk dititipkan. Mereka bisa berangkat kerja di rumah sakit dan bisa langsung mengantarkan anaknya di penitipan di rumah sakit yang sama.
“Doakan saja kami bisa merealisasikan rencana tersebut tahun ini juga. Sekarang kami masih dalam tahap pembentukannya bersama rekan-rekan. Jika sudah rampung seluruh tahapan yang kami rencanakan, barulah akan kami resmikan nanti,” pungkas Purwoko mengakhiri keterangannya kepada Koran ini. (nti/ij/abj)

sumber : http://www.radarbanjarmasin.co.id/berita/detail/45622/rs-sayang-ibu-akan-didirikan.html
Free Backlinks